Pertama di Magelang, Buka Bersama di Kamar Hotel Atria

SM/Asef F Amani - INTIMATE BREAKFASTING: Sejumlah awak media menikmati konsep buka puasa yang berbeda di Atria Hotel Magelang bernama Intimate Breakfasting dengan memanfaatkan kamar sebagai tempat berbuka puasa bersama.

MAGELANG, SM Network – Dengan mengutamakan protokol kesehatan dan adaptasi baru, Atria Hotel Magelang menghadirkan konsep buka puasa yang berbeda di tahun ini. Konsep Intimate Breakfasting dengan kemasan apik dan menarik, yakni memanfaatkan kamar-kamar hotel. 

Biasanya rangan kamar berisi kasur yang empuk, kini disulap menjadi tatanan long table untuk 8 orang menikmati buka puasa bersama sembari menikmati pemandangan Gunung Tidar serta Kota Magelang di senja hari.

“Karena masih pandemi Covid-19, maka kami mencoba berinovasi untuk momen Ramadan tahun ini. Lalu, kita berpikir untuk menghadirkan konsep tersebut yang merupakan hal baru, bahkan yang pertama dan satu-satunya di Magelang,” ujar Director of Sales & Marketing Atria Hotel Magelang, Nike Ariestya saat peluncuran program, beberapa waktu lalu.

Dia menuturkan, pihaknya menyiapkan satu lantai di lantai 9 untuk menyukseskan program ini. Di lantai ini terdapat total 21 kamar, tapi yang digunakan untuk Intimate Breakfasting ini berjumlah 19 kamar. Adapun yang dua kamar digunakan untuk mushola.

“Kita hanya mengeluarkan kasurnya saja dan memasukkan meja panjang dengan 8 kursi untuk berbuka puasa. Pemandangan Gunung Tidar menjadi pelengkap waktu berbuka puasa, ditambah menu-menu yang menggugah selera,” katanya.

Nike menyebutkan, menu yang dihadirkan bervariasi dengan rotasi menu yang berbeda selama 1 minggu. Hidangan dengan taste Nusantara hingga sentuhan Arabic disajikan untuk memanjakan lidah para tamu. Tak ketinggalan aneka menu buffet mulai dari variasi Mie, olahan ayam mulai dari opor hingga rica-rica, variasi masakan tahu dari Tahu Kupat hingga Tahu Gejrot, pilihan sup/soto hingga aneka masakan traditional.

“Aneka hidangan takjil pun kita tata di masing-masing meja di kamar untuk dapat dinikmati langsung begitu suara bedug ditabuh,” tuturnya.

Sebagai pelengkap, katanya, dihidangkan pula hidangan Arabic mulai dari roti Maryam, prata bread, Um Ali dan lainnya bisa dicicipi. Aneka es buah dan kolak tetap menjadi minuman wajib yang disediakan di dalam paket All U Can Eat dengan harga Rp 100.000 net/orang ini.

Tidak hanya Intimate Breakfasting, hotel di Jalan Jenderal Sudirman ini juga mengakomodasi untuk tamu yang ingin mengundang rekan-rekan kantor atau kolega dengan sisipan agenda ramah tamah di tatanan meeting room yang terletak di lantai 2 Hotel yang memiliki total 10 meeting room.

“Paketnya mulai dari 15 orang sudah bisa menikmati penggunaan meeting room selama 3 jam dengan sajian buffet buka bersama dengan harga Rp 100.000 net/orang. Bagi yang ingin menginap selama bulan Ramadhan ini, kami memberikan penawaran khusus cukup dengan Rp 599.999 net/malam,  sudah bisa menikmati tinggal di kamar Superior, termasuk sarapan/sahur dan buka puasa untuk 2 orang,” jelasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan